You are currently viewing Kolaborasi dengan Ibeza Consulting, Teknologi Pangan ITERA dan HIMATEPA ITERA Berikan Pelatihan Auditor Internal Keamanan Pangan Berbasis ISO 19011:2018 dan HACCP

Kolaborasi dengan Ibeza Consulting, Teknologi Pangan ITERA dan HIMATEPA ITERA Berikan Pelatihan Auditor Internal Keamanan Pangan Berbasis ISO 19011:2018 dan HACCP

Minggu (06/11/2022) telah dilaksanakan kegiatan Training Auditor Internal Keamanan Pangan Berbasis ISO 19011 dan HACCP kepada mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan Institut Teknologi Sumatera (PSTP ITERA) yang dilaksanakan melalui Platform  Zoom pada pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Ibeza Consulting dengan Program Studi Teknologi Pangan ITERA dan Himpunan Mahasiswa Teknologi Pangan ITERA.

Program ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa mengenai ISO 19011 dan HACCP guna pengembangan pengetahuan dan kompetensi mahasiswa. Kegiatan ini dihadiri oleh 63 peserta yang berasal Mahasiswa Teknologi Pangan ITERA, Mahasiswa ITERA, dan mahasiswa dari luar ITERA. Menurut Ilham Marvie selaku dosen Program Studi Teknologi Pangan ITERA, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa untuk mengenal aktivitas pada industri pangan yaitu audit yang dilakukan baik secara internal maupun eksternal. Pelatihan ini diharapkan menjadi bekal bagi mahasiswa untuk mempersiapkan kompetensi sebagai auditor keamanan pangan dan kelak dapat mengambil sertifikasi uji kompetensi yang sesuai untuk menghadapi persaingan kompetensi dunia pasca kampus.

Rangkaian acara pelatihan ini terbagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama dilakukan pada pukul 09.00 hingga 12.25 WIB yang terdiri dari penyampaian materi oleh Bapak Edwin Ardiansyah mengenai Audit Manajemen Sistem ISO 19011:2018 dan HACCP. Pada sesi pertama ini, para peserta pelatihan diminta untuk mengerjakan soal pretest terlebih dahulu untuk mengetahui seberapa paham peserta pelatihan mengenai audit manajemen sistem dan HACCP. Materi yang disampaikan berupa ruang lingkup audit, rencana dan kriteria audit, mengelola program audit, pelaksanaan audit hingga metode hasil akhir audit beserta HACCP Standar. Untuk sesi kedua dimulai pada pukul 13.00 hingga 15.00 WIB. Sesi ini diisi dengan simulasi auditor internal keamanan pangan berbasis HACCP yang disampaikan oleh Bapak Ibnu Riyanto. Pada sesi kedua materi yang disampaikan berupa audit HACCP dan studi kasus mengenai permasalahan yang sering terjadi di perusahaan yaitu bahaya cemaran dari aspek kimia, mikrobiologi dan fisik.

Serangkaian acara berlangsung dengan tertib, dan ditutup dengan kuis untuk menilai seberapa jauh pemahaman peserta mengenai materi yang disampaikan. Kolaborasi antara Program Studi, himpunan mahasiswa dan berbagai lembaga pelatihan diharapkan dapat terus dikembangkan untuk meningkatkan kompetensi lulusan serta alumni Program Studi Teknologi Pangan ITERA.

Leave a Reply